Counterpain adalah salah satu produk terbaik, untuk meredakan kram otot yang kamu alami. Namun kadang orang bingung milih karena tak memahami beda counterpain biru dan merah, sehingga banyak yang asal pilih tanpa tahu manfaatnya. Penasaran dengan dua produk ini? Mari simak untuk info lengkapnya!
Counterpain Biru (Cool Gel)
Untuk Counterpain biru atau cool gel, sebenarnya adalah produk cream peringan rasa sakit pada otot karena beraktivitas. Hal ini termasuk lelah otot karena olahraga intens, keseleo, memar karena jatuh maupun karena gangguan otot lainnya.
Produk ini Counterpain fokuskan untuk mengatasi rasa sakit pada otot, dengan dosis oles 1 hingga 3 kali sehari atau saat nyeri kembali hadir. Cream ini khusus untuk pemakaian luar, biasanya dioleskan pada pinggang atau betis saat nyeri menyerang.
Counterpain Merah (Counterpain Cream Hot)
Produk counterpain merah merupakan krim pereda rasa sakit pada otot, nyeri sendi hingga encok. Dengan kandungan methyl salicylate, menthol dan eugenol, produk ini bisa meredakan rasa sakit dengan sempurna.
Namun karena rasa sensasi panas yang lebih kuat daripada counterpain biru, produk ini tidak disarankan untuk digunakan anak di bawah umur. Apalagi jika kamu mengalami efek samping setelah penggunaan, ada baiknya kamu menghentikan pemakaian dan lakukan pemeriksaan medis jika diperlukan.
Beda Counterpain Biru dan Merah
Sebenarnya walaupun tak banyak, ada beberapa ciri yang bisa membedakan kedua produk ini. Diantaranya seperti:
1. Kemasan
Hal pertama yang pastinya berbeda adalah kemasan, karena dari color grading saja keduanya sangatlah berbeda. Karena untuk Counterpain Cool Gel menggunakan warna biru, sedangkan untuk Counterpain Cream Hot menggunakan warna merah. Selain itu dari namanya saja sudah jelas berbeda.
2. Komposisi
Secara komposisi kedua produk ini juga cukup berbeda, karena untuk counterpain hot memiliki komposisi yang lebih kompleks. Perpaduan tiga bahan utama Counterpain Cream Hot membuat produk ini memiliki nuansa yang lebih panas daripada Counterpain Cool Gel.
3. Manfaat
Dari segi manfaat keduanya juga memiliki titik fokus yang cukup berbeda, walaupun secara umum fokusnya sama untuk pereda rasa nyeri otot. Beda counterpain biru dan merah pada kualitas manfaatnya. Namun karena yang merah memiliki manfaat yang lebih kuat, sensasi panasnya juga pasti lebih kuat.
Keduanya adalah produk konsumen yang tidak memerlukan resep dokter, namun jika kamu mengalami efek samping ada baiknya menghentikan penggunaan. Selain itu obat imi adalah cream luar, yang tidak boleh tertelan sama sekali.
4. Penggunaan
Pada dasarnya karena memiliki efek sensasi dingin, counterpain biru cocok digunakan setelah latihan intens dan meredakan kelelahan otot. Sedangkan untuk yang merah bisa kamu pakai sebelum latihan intens agar otot tidak kaget saat kamu ajak latihan
5. Harga Produk
Untuk harga produk keduanya juga memiliki selisih, walaupun harga tergantung seller namun harga Counterpain Cream Hot lebih mahal dibandingkan Counterpain Cool Gel. Kisaran harga dari counterpain merah berkisar antara Rp 50.000,00 – Rp 100.000,00 an (tergantung ukuran).
Sedangkan harga dari counterpain biru mulai dari Rp 40.000,00 hingga Rp 90.000,00 an. Untuk varian ukuran tersedia beberapa ukuran yakni mulai dari 15 gram hingga 120 gram untuk ukuran terbesar.
Dari penjelasan tersebut kini kamu tahu apa beda Counterpain biru dan merah, sehingga bisa memilih produk sesuai kebutuhan. Adapun pemilihan terbaik adalah ketika sesuai dengan kondisi, situasi, dan kebutuhanmu!